Striker milik Juventus, Fabio Quagliarella mengungkapkan keinginannya untuk bisa bermain pada saat pertandingan perempat-final Liga Champions melawan Bayern Munich pada April nanti.
Quagliarella merupakan aktor penting Juventus yang berhasil membawa Juventus masuk ke perempat-final Liga Champions. Quagliarella mengakui, tampil di Liga Champions merupakan keinginannya sepanjang hidup.
"Saya pernah melihat Liga Champions di televisi dan selalu jadi impian saya untuk bermain di dalamnya. Tahun ini, saya cukup beruntung bisa ikut ambil bagian dan sejauh ini semuanya berjalan bagus. Saya tidak akan pernah melupakan debut saya di kompetisi ini [saat lawan Chelsea di putaran grup],” ungkap Quagliarella.
“ Dan, gol yang saya cetak selalu punya makna spesial di dalam hati. [Pertandingan lawan Bayern] akan menjadi kontes yang hebat karena mereka punya beberapa pemain menyerang yang bagus. Kami harus melakukan pertahanan terbaik. Targetnya adalah menampilkan permainan sendiri dan maju untuk mencetak gol. Keinginannya adalah mencetak gol, tapi yang paling penting adalah hasilnya," jawab Quagliarella kepada UEFA.com.
No comments:
Post a Comment