Gelandang Chelsea, Willian, mengungkapkan kekagumannya terhadap kapten tim John Terry. Willian ingin supaya Terry bisa terus di Chelsea, namun ragu harapannya itu akan terwujud.
Terry, 35 tahun, sudah bergabung dengan The Blues sejak di tim junior pada 1995. Bekas pemain internasional Inggris itu kemudian menembus skuat utama sebelum menjalani debutnya tiga tahun kemudian.
Sampai saat ini Terry sudah memperkuat Chelsea nyaris selama 20 tahun dengan hampir membuat 500 penampilan di semua kompetisi. Terry juga membantu 'Si Biru' meraih empat titel liga, lima Piala FA, Liga Europa, dan Liga Champions.
Kontrak Terry akan habis di musim panas nanti. Seiring usianya yang sudah senja, Chelsea diyakini tidak akan memberi Terry kontrak baru sekalipun Kurt Zouma sedang dibekap cedera dan belum bisa dipastikan berapa lama akan absen.
"Dia [Terry] benar-benar salah satu pemain terbaik atau pemain terbaik dalam sejarah Chelsea," kata Willian. "Dia sudah memenangi segalanya di klub ini. Dia dihormati oleh semua pemain."
No comments:
Post a Comment