Borussia Dortmund tidak mau mengkaji kemungkinan merekrut kembali gelandang Nuri Sahin dari Real Madrid.
Sahin pindah tahun lalu, tetapi gagal membuktikan kemampuan untuk tampil di tim inti pasukan Real Madrid. Berulang kali pemain Turki itu dikaitkan dengan kepindahan ke klub lain, tetapi Sahin pernah menyatakan tekad untuk bersaing memperebutkan tempat di musim depan. Internazionale sempat dikabarkan mengintip kemungkinan merekrutnya.
"Tidak ada rencana memulangkan Sahin, baik dari pihak kami maupun dari sang pemain sendiri," tukas presiden Dortmund, Hans-Joachim Watzke, kepada Sport Bild.
"Bagaimanapun, dia pemain yang pernah membela Dortmund dan dia berasal dari tim taruna kami, jadi saya tidak sepenuhnya menutup kemungkinan itu."
Sahin masih menyisakan empat tahun kontrak bersama Madrid.
No comments:
Post a Comment