Friday, November 30, 2012
News Bundesliga: Gotze Yakin Susul Bayern
Mario Gotze merasa optimis Borussia Dortmund masih mampu mempertahankan gelar juara Bundesliga, meski saat ini tertinggal 11 poin dari sang rival, Bayern Munich
Die Borussen tampil impresif di Liga Champions dengan lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup neraka. Namun konsekuensinya mereka pun kedodoran di pentas domestik.
Peluang memperkecil ketinggalan bakal datang akhir pekan ini kala Dortmund bersua Bayern. Dan Gotze yakin Die Roten masih bisa digusur dari puncak klasemen karena kompetisi masih panjang.
"Kita masih cukup dini di awal musim. Banyak hal bisa terjadi dan gelar juara Bundesliga belum dipastikan," tutur pemain berusia 20 tahun itu.
Sumber: bola.net
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment